Muhammad Maghribul Falah
Staf Program Transformasi Energi
Muhammad Maghribul Falah, dipanggil Falah, Bekerja di IESR sebagai staf program energi transformasi. Dia membantu Manajer Program Transformasi Energi untuk melaksanakan program dan proyek yang ada di dalam lingkup tanggung jawab dan koordinasi, untuk menghasilkan keluaran dan mencapai tujuan yang ditetapkan, dan berdampak sesuai dengan visi dan misi lembaga.
Falah memulai karirnya di bidang energi terbarukan melalui Patriot Energi, sebuah program dari Kementerian ESDM yang bekerja sama dengan Yayasan IBEKA. Dia memantau pembangunan PLTS Terpusat berkapasitas 50 kWp di desa terpencil, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu. Selain itu, dia juga membangun dan mengelola organisasi masyarakat lokal untuk mengelola PLTS tersebut. Setelah mengikuti program Patriot Energi, Falah melanjutkan pekerjaan di desa terpencil di Kabupaten Berau, Provinsi Kalimantan Timur. Dia Menjadi koordinator proyek untuk memantau masyarakat dan pemerintah membuat kegiatan pemetaan desa kemudian membuatnya menjadi buku profil dan peta desa.
Setelah pengalaman tersebut, Falah bersama rekan kerjanya membentuk usaha sosial sendiri dengan nama Ruang Inovasi. Perusahaan sosial ini menjadi akselerator masyarakat desa di Kabupaten Berau untuk mereka membentuk usaha desa. Dia berharap mereka memiliki produk lokal yang siap bersaing di pasaran dan bisa menjadi nilai tambah bagi masyarakat desa.
Falah memiliki latar belakang di bidang sains, menjadi sarjana di ilmu kimia, Universitas Indonesia. Di waktu luang, Falah suka untuk jogging, membaca komik, dan menonton film.