Auzora Kirana Fidari Pratopo
Staf Program Transformasi Energi
Auzora Kirana Fidari Pratopo, atau biasa dipanggil Zora, adalah bagian dari tim IESR di program Energy Transformation. Sebagai Program Officer, Zora mengatur strategi kerja untuk program transisi energi, mengadvokasi kebijakan ke pemerintah, dan membantu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya transisi energi berkelanjutan.
Sebelum melanjutkan studi magister di KU Leuven, Belgia, dalam program Sustainable Development, Zora menamatkan studi sarjana di bidang Oseanografi di ITB. Minat Zora pada transisi energi makin kuat sejak pengalaman field work di Afrika Selatan saat studi masternya, setelah melihat langsung kompleksitas penerapan langsung transisi energi di masyarakat, melebihi sekedar aspek teknis. Zora juga pernah terlibat dalam proyek transisi energi melalui pengembangan langkah-langkah efisiensi energi lewat pemasangan floating solar PV saat bekerja sebagai Technical Analyst di konsultan infrastruktur di Jakarta.
Di luar kesibukan kariernya, Zora adalah tipe orang yang lebih menikmati waktu di rumah dan kurang nyaman dengan tempat-tempat bising. Hobi Zora termasuk merawat kebun kecil di atap rumah, membaca buku, dan menulis jurnal di waktu luangnya. Gemar membaca sejak kecil, selera literasi Zora cukup beragam mulai dari fiksi ringan seperti Lupus hingga non-fiksi ilmiah seperti Cosmos. Ahmad Tohari adalah satu dari banyak penulis favoritnya.