Progres dan perkembangan terkait transisi energi di Indonesia secara khusus diulas dalam salah satu flagship laporan IESR yang diluncurkan setiap akhir tahun: Indonesia Energy Transition Outlook (IETO). IETO adalah salah satu laporan tahunan utama dari Institute for Essential Services Reform (IESR). Dipublikasikan sejak tahun 2017, IETO (sebelumnya berjudul Indonesia Clean Energy Outlook – ICEO) bertujuan untuk memantau perkembangan dan progres transisi energi di Indonesia, serta mengidentifikasi tantangan dan peluang di tahun berikutnya. Laporan ini mencakup analisa dan tinjauan kebijakan, perkembangan status, serta laporan mengenai topik khusus.
Selama bertahun-tahun, IESR berusaha meningkatkan cakupan dan ketelitian dalam analisa IESR di laporan ini. Edisi kelima dari IETO ini mengumpulkan berbagai perspektif dari pemangku kepentingan di sektor energi dan mengurasinya dengan studi mendalam untuk menyampaikan analisa strategis mengenai bagaimana transisi energi menuju sistem energi rendah karbon bertransformasi di tanah air. IETO juga memuat laporan mengenai perkembangan energi fosil dalam kaitannya dengan kesiapan Indonesia untuk bertransisi ke energi bersih serta mengembangkan kerangka kesiapan transisi energi untuk mengevaluasi progres transformasi yang dilakukan.
Melalui IETO, IESR bermaksud untuk menginformasikan kepada para pembuat kebijakan dan semua pemangku kepentingan di sektor energi mengenai efektivitas kebijakan dan perbaikan yang dibutuhkan untuk membantu percepatan pengembangan dan transisi energi bersih di tanah air. Dengan melakukan ini, harapannya, Indonesia dapat memastikan ketahanan energi, ekonomi yang kompetitif, dan transisi menuju sistem energi berkelanjutan dalam waktu dekat.