Author: Agus Praditya Tampubolon | Deon Arinaldo | Erina Mursanti | Hening Marlistya Citraningrum | Jannata Giwangkara | Pamela Simamora (IESR) for Indonesian context
Dimitri Pescia | Mentari Pujantoro | Philipp Godron (Agora Energiewende) for German context
Jerman adalah salah satu negara di dunia yang dinilai berhasil dalam melakukan transisi energi. Sebuah strategi jangka panjang yang dipersiapkan secara serius untuk pengelolaan sistem energi yang lebih bersih, handal, berkelanjutan, efisien serta selaras dengan tujuan untuk mengatasi dampak perubahan iklim.
Pembelajaran mengenai upaya Jerman dalam melakukan transisi energi terangkum dalam buku “Energy Transition in a Nutshell: 8 Q&A on the German Energy Transition and Its Relevance for Indonesia”
Penjelasan mengenai transisi energi disajikan dalam bentuk jawaban atas 8 pertanyaan terkait dengan kerangka kerja dan kebijakan kunci dalam menyiapkan dan melaksanakan strategi transisi energi, dampak transisi energi terhadap perekonomian nasional, kapasitas investasi energi terbarukan dalam menopang ketahanan energi nasional dan pengurangan emisi gas rumah kaca, upaya untuk menghentikan ketergantungan pada batu batu bara, tantangan dalam penyediaan pasokan energi terbarukan serta dampak penggunaan energi terbarukan dalam jaringan ketenagalistrikan.
Pengalaman Jerman ini diharapkan akan menjadi pembelajaran bagi Indonesia yang saat ini masih berada dalam tahap awal proses transisi energi. Dengan proses transisi ini diharapkan akan mencapai dua tujuan yang akan dicapai yaitu percepatan pengembangan energi terbarukan untuk meningkatkan kontribusi energi terbarukan dalam bauran energi, serta peningkatan ketahanan dan kemandirian energi di masa depan.