Skip to content

Selamat Datang GCF Pledges!

Author :

Authors

Sebagaimana kita ketahui, salah satu perjuangan di negosiasi perubahan iklim UNFCCC adalah perihal Green Climate Fund. Walau demikian, Green Climate Fund  akan menjadi sia-sia apabila tidak ada dana sedikit pun di dalamnya. Selama beberapa waktu belakangan ini, ECO[1], telah membahas berkali-kali, bahwa donor sangat diperlukan untuk memenuhi pundi pendanaan  ini, terhitung semenjak Durban. Donor tersebut juga seharusnya membuat jaminan awal mereka sehingga dana tersebut dapat dioperasikan secepat mungkin.

Terima kasih untuk Jerman dan Denmark yang telah menjadi dua negara pertama untuk menjawab tantangan tersebut. Bahkan kemarin (Kamis 8 Desember 2011), Jerman memberikan jaminan sebesar 40 juta euro untuk mengisi pundi GCF, dimana Denmark juga berkontribusi sebesar 15 juta euro. Jerman dan Denmark patut mendapatkan pujian untuk tindakan tersebut. Bukan hanya itu saja, mereka nampaknya membuat jaminan ini tanpa ada maksud tersembunyi apapun dibalik inisiatif-inisiatif positif yang biasanya nampak di negosiasi-negosiasi. Perdana Menteri Norwegia pun kemudian menyatakan bahwa Norwegia siap untuk memberikan bantuan dana untuk membantu pengoperasian GCF.

Dengan Jerman, Denmark, dan Norwegia telah membuka jalan, bukankan akan lebih indah lagi jika 20 negara-negara Annex II lainnya juga mengikuti jejak mereka?

Terjemahan bebas dari ECO, produksi Climate Action Network (CAN)

Share on :

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Article

IESR-Secondary-logo

Dengan mengirimkan formulir ini, Anda telah setuju untuk menerima komunikasi elektronik tentang berita, acara, dan informasi terkini dari IESR. Anda dapat mencabut persetujuan dan berhenti berlangganan buletin ini kapan saja dengan mengklik tautan berhenti berlangganan yang disertakan di email dari kami. 

Newsletter